![]() |
Salam Sukses, pada kesempatan kali ini kita akan membahas sesuatu yang sering banget kita temuin nih ketika membaca. langsung aja lanjut baca :)
APA ITU PARAGRAF???
Diartikan
sebagai suatu karangan mini, berisi satu kesatuan ide yang ‘dibangun’ dari
kalimat atau beberapa kalimat yang saling berhubungan (Bahasa Indonesia,
2009:54). Paragraf yang baik tidak ditentukan
oleh panjang atau pendeknya suatu paragraf melainkan kelengkapan unsur yang
dimiliki. Unsur paragraf lengkap terdiri dari
transisi, kalimat topik, kalimat pengembang, kalimat penegas. Kalimat
atau kata transisi tidak mutlak harus ada, transisi bisa dikatakan sebagai
pembuka atau menjadi pembatas dari kalimat sebelumnya. Kalimat topik merupakan
ide pokok yang dibahas, letaknya bisa berada diawal, tengah maupun diakhir
kalimat. Sedangkan kalimat pengembang adalah kalimat yang mengembangkan ide
pokok kalimat yang dibahas, sehingganya memberikan kemudahan bagi pembaca untuk
memahami maksud dari topik bahasan. Kalimat penegas berfungsi sebagai penekanan
di dalam paragraf tersebut terhadap topik yang dibahas.
UPT MPK Universitas Sriwijaya. 2009. Buku Ajar MPK Bahasa Indonesia.
Indralaya. Universitas Sriwijaya
Berikut contoh paragraf yang
lengkap.